ID B # dapat secara jelas mengidentifikasi pekerja, pabrik, pertanian, dan titik distribusi dalam rantai pasokan yang kompleks. Kami menyediakan visualisasi data dan wawasan hemat biaya untuk keterlacakan penuh
Setiap petani kecil/swadaya atau pemasok yang memiliki Bluenumber dapat dilibatkan secara langsung, dilacak, diminta untuk melakukan deklarasi praktik sendiri dan diberi insentif untuk kinerja yang lebih baik. Memilih untuk mendukung petani swadaya secara langsung melalui Bluenumber berarti mendukung keberlanjutan dan tanggung jawab perusahaan
Untuk komoditas pertanian, Bluenumber dapat mengungkapkan lokasi setiap petani dan fasilitas yang dapat digunakan untuk mengkonfirmasi tidak adanya deforestasi, tidak adanya penanaman di kawasan lindung, dan tidak adanya hotspot
Bisnis membutuhkan informasi dan jaminan untuk mengidentifikasi dan mengelola risiko dalam rantai pasokan mereka. Perusahaan dapat menggunakan ID B# untuk memastikan pemasok mereka mengikuti standar
Semakin banyak aktor yang (saat ini) telah terhubung dan juga saling berhubungan. Kami mengidentifikasi dan memverifikasi data dari berbagai sumber mengenai seseorang, tempat, dan organisasi untuk memberikan transparansi yang terjamin bagi suatu rantai pasokan. Kami membantu perusahaan mendeteksi pola risiko, ketidakefisienan, dan kerentanan yang tersembunyi dalam operasional mereka
Dengan menggunakan ID B# mereka, pekerja bisa secara langsung memberi laporan kepada pembeli, serta mengungkapkan lokasi dan kondisi tempat kerja mereka untuk membuktikan bahwa mereka diperlakukan dengan adil dan bermartabat
Orang-orang di tempat berinfrastruktur layanan yang lemah tidak memiliki akun, riwayat kredit, catatan kesehatan, atau dokumentasi standar
Menurut Bank Dunia terdapat 2 miliar orang yang tidak memiliki rekening bank di dunia saat ini. Namun, dari jumlah tersebut 1 miliar diantaranya memiliki ponsel, yang mewakili jalan baru untuk uang seluler dan layanan keuangan. Inklusi digital memungkinkan inklusi keuangan
Bluenumbers memungkinkan orang membuat profil dunia secara nyata sebagai pengganti riwayat kredit formal atau catatan kesehatan yang dapat diakses. Identitas digital dapat diterima sebagai pengganti sertifikat atau dokumen tradisional
Berlangganan buletin kami untuk mendapatkan pembaruan terkini